Pengawas TPS Se-Kecamatan Sukodadi Dilantik, Ketua Panwaslu Kec Sukodadi : Kalian yang Terbaik
Kabar1lamongan.com – Pengawas TPS (Tempat Pemungutan Suara) se Kecamatan Sukodadi Kabupaten Lamongan hari Minggu (21/01/24) telah resmi dilantik di Pendopo Kecamatan.
Sebanyak 175 Pengawas TPS Desa se-Kecamatan Sukodadi lolos dan dilantik setelah melalui tahapan rekrutmen secara administrasi dan tes wawancara secara langsung.
Pada pelantikan tersebut turut dihadiri oleh Camat Sukodadi Isma’un, Komisioner Bawaslu Kabupaten Lamongan Samsul, Kapolsek Sukodadi yang diwakili Kanit Samapta Polsek Sukodadi Sudarto, Komandan Resort Militer Sukodadi serta seluruh PKD se-Kecamatan Sukodadi.
Dalam sambutanya,Samsul salah satu Komisioner Bawaslu Kabupaten menitipkan pesan kepada P TPS se Kecamatan Sukodadi yang berjumlah 175 pengawas yang terpilih. “Lakukan tugas sesuai dengan aturan saja, awasi dengan baik,” pesannya.
Kemudian yang kedua, Pengawas TPS adalah yang terbaik daripada yang tidak terpilih lebih baik daripada yang tidak mendaftar. Ia juga menuturkan bahwa P TPS harus sigap dan awas.
“Pengawas TPS besok kalau bertugas harus lebih cepat, sigap, dan awasi semua proses yang ada di TPS besok,” tambahnya.

Selanjutnya, Camat Sukodadi Isma’un juga menuturkan kepada pengawas TPS yang terpilih untuk bisa amanah dalam menjalankan tugws pengawasan dalam pemilu mendatang.
“Saya ucapkan selamat kepada P TPS se Kecamatan Sukodadi yang terpilih, jalankan tugas dengan amanah. Kalian adalah ujung tombak pengawasan dalam suksesnya pemilu mendatang,” tutur Isma’un.
Mujtahidul Faqih
Ptps adalah garda terdepan dan ujung tombak dalam pengawasan di tingkatkan yg paling bawah ptps harus selalu berkomunikas dan koordinasi dengan stakeholder di wilayahnya ptps bertugas mengawasi jalannya pemungutan suara dan mencegah pelanggaran pemilu di wilayah kerjanya. (IL)










