Peresmian Gedung dan Peletakan Batu Pertama Boarding School di SMPN 1 Ngimbang.
Kabar1lamongan.com – Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi meresmikan Jamula dan proyek fisik di 3 Kecamatan yaitu Mantup, Sambeng, dan Ngimbang. Bupati Lamongan berangkat dari Pendopo pukul 07.00 WIB dimulai dari kecamatan Mantup, melanjutkan ke kecamatan Sambeng. Sesuai rundown, Tiba di SMP Negeri 1 Ngimbang pukul 15.00 WIB. Kamis sore (16/2/2023).
Setibanya di SMP Negeri 1 Ngimbang Bapak Bupati disambut oleh keluarga besar SMP Negeri 1 Ngimbang dengan sangat antusias, langkah kaki Bupati Yes beserta rombongan di iringi dengan gending Jawa, musik gamelan yang dimainkan oleh siswa-siswi SMP Negeri 1 Ngimbang sendiri, Selain itu, grub banjari SMP Negeri 1 Ngimbang juga ikut menyambut Bapak Bupati dengan lantunan shalawat.
Cuaca hujan lebat disertai kilatan petir tidak menghalangi Bupati Lamongan untuk hadir di tempat bersama rombongan yang didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Lamongan, Camat Ngimbang, serta Kepala Instansi terkait di wilayah Kecamatan Ngimbang untuk meresmikan gedung kelas, toilet, serta peletakan batu pertama Boarding School.
Sebelum kegiatan peresmian gedung, Pak Yes, mengawali giatnya dengan penyerahan bantuan peralatan sekolah kepada siswa-siswi SMP Negeri 1 Ngimbang yang kurang mampu. Setelah itu dilanjutkan sambutan Kepala SMP Negeri 1 Ngimbang, Bapak Zaenuri, S.Pd.M.Pd.

Kepala SMP Negeri 1 Ngimbang menuturkan, “Saya memimpikan SMP Negeri 1 Ngimbang kedepannya bisa mewujudkan boarding school. Saya juga berharap SMP Negeri 1 Ngimbang ini memiliki kualitas sekolah sekaligus pondok,” ujarnya.
Sementara itu, dilanjutkan sambutan oleh Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi, Beliau secara khusus menyampaikan, “Saya sangat mengapresiasi dengan mendalam. Saya melihat semangat yang luar biasa dari keluarga besar SMP Negeri 1 Ngimbang hari ini, meskipun hujan deras disertai petir mengiringi kegiatan peresmian ini. Semoga apa yang diharapkan semua dapat terwujud,” Terang Pak Yes.
Oleh Bupati Lamongan, Kegiatan peresmian diawali dengan pemotongan pita, penandatanganan prasasti, dan peletakan batu pertama oleh Pak Yes, dan Kegiatan peresmian ini berjalan sesuai dengan harapan, Kedepannya semoga semua dapat diwujudkan dengan baik sesuai perencanaan. (Anas)










