Kabar1Lamongan.com – Giat vaksinasi yang digaungkan Kodam V/Brawijaya melalui Kodim 0812/Lamongan dengan tema Serbuan Vaksinasi. Merambah keseluruh pelosok desa di kecamatan-kecamatan Kabupaten Lamongan, salah satunya adalah Kecamatan Maduran.
Danpos Maduran Peltu Ary Susanto hady, saat ditemui Jurnalis Berdikaripos.com di lokasi, menyampaikan, “Alhamdulillah mas, antusiasme masyarakat untuk mengikuti gita vaksinasi sangat tinggi, mengingat akan pentingnya vaksinasi untuk kesehehatan serta peningkatan imunitas,” ujar Danpos Maduran yang belum sebulan ini menjabat.
Vaksinasi di Kecamatan Maduran dibagi menjadi 2 tempat, yakni di Puskesmas Maduran dan di Pendopo Kecamatan Maduran.
“Untuk menghindari kerumunan, kami bagi 2 tempat untuk melakukan vaksin ini, yakni sebanyak 1500 vaksin di Puskesmas Maduran serta 1500 vaksin di Pendopo Kecamatan Maduran,” imbuh Danpos yang akrab dipanggil Ari ini.
Kegiatan vaksin ini akan terus digelar sampai masa pendemi ini berakhir. Danpos Maduran selalu siap mendampingi masyarakat untuk giat vaksinasi selanjutnya. (Redaksi)










