Daerah SMP Negeri 1 Babat Berkomitmen Cetak Generasi Berprestasi yang Qur’ani

SMP Negeri 1 Babat Berkomitmen Cetak Generasi Berprestasi yang Qur’ani

SMP Negeri 1 Babat Berkomitmen Cetak Generasi Berprestasi yang Qur’ani.

Kabar1lamongan.com – Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Babat Kabupaten Lamongan berkomitmen cetak generasi berprestasi dan berjiwa Qur’ani. Buktinya, siswa-siswi lulusan SMPN 1 Babat mampu menghafal Al-Qur’an Juz 30.

“Kami masukkan program tahfidz Qur’an di pelajaran intrakurikuler, harapan kita minimal lulus kelas 9 hafal juz 30,” ucap Muhammad Munir, Kepala SMPN 1 Babat saat diwawancarai tim media kabar satu diruang tugasnya. Selasa, (29/10/2024)

Advertisement

Selain itu, kata Muhammad Munir, SMPN 1 Babat juga menambah ekstrakurikuler Banjari dan kegiatan sholat Dhuha dan Dhuhur berjamaah.

“Kita bangun akhlak anak-anak agar menjadi generasi berprestasi yang Qur’ani,” katanya.

Masih Kepala SMPN1 Babat, pihaknya juga terus meningkatkan kualitas pendidikan akademik dan merangsang bakat siswa di bidang olahraga.

“Ada 20 ekstrakulikuler di SMPN 1 Babat ini, untuk merangsang bakat siswa, karena tidak semua siswa yang unggul di akademik,” tambahnya.

Ia berharap, SMPN 1 Babat siswanya mendulang prestasi dan tiap minggunya mampu memboyong juara di setiap event baik tingkat kabupaten, provinsi maupun Nasional,” tutupnya. (F2)

Nonton Channel Kami di sini :

Advertisement