Daerah Danramil 0812/06 Ngimbang Bersama Muspika Hadiri Kirab Maskot Pilkada 2024.

Danramil 0812/06 Ngimbang Bersama Muspika Hadiri Kirab Maskot Pilkada 2024.

Danramil 0812/06 Ngimbang Bersama Muspika Hadiri Kirab Maskot Pilkada 2024.

Lamongan, Kabar1lamongan.com – Danramil 0812/06 Ngimbang, Kapten Inf Mustoha bersama Muspika Kecamatan Ngimbang menghadiri kirab Maskot Pilkada Serentak di Kabupaten Lamongan yang diselenggarakan di Lapangan Kantor UPT Pendidikan Ngimbang, Desa Ngimbang Kecamatan Ngimbang Kabupaten Lamongan , Sabtu (24/08/2024).

Kapten Mustoha menjelaskan kegiatan ini merupakan upaya mensosialisasikan Pilkada (Pemilihan Kepala Daerah) 2024 kepada Masyarakat luas khususnya Masyarakat Lamongan.

Advertisement

“Ini bukan merupakan seremonial belaka tapi untuk mensosialisasikan Pilkada 2024 kepada masyarakat luas khususnya masyarakat Lamongan. Karena seluruh lapisan masyarakat mempunyai tanggung jawab yang sama yakni ikut menyukseskan Pemilu serentak atau Pilkada serentak 2024,” ucap Danramil

Danramil 0812/06 Ngimbang Bersama Muspika Hadiri Kirab Maskot Pilkada 2024. Foto : Kabar1 (23/08/24)

Masih lanjut Danramil Ngimbang, maskot yang diluncurkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur yang dikenal dengan Si Jali untuk Pilkada serentak 2024 pada 27 November mendatang, melambangkan semangat kebersamaan dan tekad untuk terus menyukseskan Pilkada serentak 2024 dengan mengedepankan prinsip pemilu yakni langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, dan adil.

“Kami bersama Kepolisian dan unsur Muspika Kecamatan Ngimbang berkomitmen akan menjaga kondusifitas wilayah Ngimbang baik sebelum, pada saat dan pasca Pilkada berlangsung” pungkasnya.

Sementara itu,Erfansyah Syahrir selaku Komisioner KPU Kabupaten Lamongan mengapresiasi Pemkab Lamongan atas komitmen untuk menyukseskan pilkada serentak 2024.

“Saya melihat ada komitmen yang tinggi salah satu indikatornya adalah penandatanganan NPHD (naskah perjanjian hibah daerah) anggaran Pilkada serentak untuk Kabupaten Lamongan sebesar Rp71 miliar yang luar biasa,” ujarnya.

Erfansyah berharap, kesuksesan Pemilu serentak Kabupaten Lamongan yang digelar pada 14 Februari Lalu dengan jumlah partisipasi 81,96 persen, dapat sebanding dengan Pilkada 2024 yang tinggal beberapa saat lagi dilaksanakan. (**)

Advertisement