Daerah Ujian Penyaringan Calon Perangkat Desa Rejosari.

Ujian Penyaringan Calon Perangkat Desa Rejosari.

Ujian Penyaringan Calon Perangkat Desa Rejosari.

Kabar1lamongan.com – Pemdes Rejosari Kecamatan Deket, Kabupaten Lamongan, menggelar ujian penyaringan calon perangkat desa untuk jabatan Sekretaris Desa dan Kasi Pelayanan. Acara itu digelar di Balai Desa Rejosari dan dihadiri langsung Forkopincam Deket dan di ikuti 9 peserta, 5 peserta diantaranya merupakan calon perangkat desa untuk jabatan Sekretaris Desa dan 4 peserta untuk jabatan Kasi Pelayanan. Rabu,(05/07/2023).

Dalam acara ujian perangkat ini juga dihadiri oleh Camat Deket, Arif Bakhtiar, Kapolsek Deket AKP Sri Iswati, dan Anggota Koramil Deket.

Advertisement

Ujian dimulai dari pukul 09.00 wib sampai pukul 15.00 wib, dilanjutkan dengan mengkoreksi bersama jawabannya yang mana di dampingi bersama panitia, perangkat desa, jajaran dari Polsek dan Koramil deket.

Dari 9 peserta akhirnya terpilih 2 peserta yang dinyatakan lolos usai mengikuti ujian tulis calon perangkat desa. 2 nama tersebut yakni Agus Jarianto mengisi jabatan Sekdes dan Maulidatus Sholihah dinyatakan lolos untuk mengisi jabatan Kasi Pelayanan Desa Rejosari Kecamatan Deket.

Sekdes Rejosari terpilih Agus Jarianto mengucapkan rasa syukurnya bisa lolos usai mengikuti ujian penyaringan calon perangkat desa Rejosari. Dirinya juga mengungkapkan, motivasi mengikuti ujian penyaringan calon perangkat desa Rejosari ingin mengabdi untuk Desa Rejosari serta bisa meneruskan pembangunan dari program-program yang sudah ada sehingga bisa membantu Kepala Desa mewujudkan Desa Rejosari bisa lebih baik dan semakin maju.

“Saya berharap bisa bekerjasama pro aktif dengan perangkat Desa dan juga peran serta seluruh perangkat Desa berserta masyarakat guna mewujudkan Desa Rejosari untuk bisa lebih baik,” ujar Agus Jarianto.

Hal serupa juga di ungkapkan oleh Maulidatus Sholihah yang berhasil lolos untuk mengisi jabatan Kasi Pelayanan Desa Rejosari.

“Semoga kita saling bekerjasama, dan dapat melayani masyarakat desa Rejosari jadi lebih bermanfaat untuk kemajuan Desa kita,” ungkapnya singkat.

Sementara itu, Kades Rejosari Suparto menyambut baik hasil ujian penyaringan calon perangkat Desa yang berlangsung hari ini hingga terdengar suara adzan Maghrib, pukul 17.30 wib.

Kades Rejosari menyampaikan tahapan untuk penyaringan calon perangkat Desa dilakukan secara terbuka dan sudah dilakukan sesuai tahapan serta aturan perundang-undangan yang berlaku, mulai tahapan sosialisasi, pendaftaran hingga ujian tes tulis yang diikuti 9 peserta.

“Alhamdulillah semua tahapan berjalan lancar, dan sudah kami lakukan sesuai aturan perundang-undangan mulai awal tahapan sosialisasi hingga ujian hari ini dan selamat kepada peserta terpilih semoga bisa bersama-sama mewujudkan Desa Rejosari bisa lebih baik serta bagi peserta yang belum lolos jangan patah semangat semoga bisa menggapai cita-citanya di tempat dan bidang yang lain,” pungkas Kades Rejosari Suparto.

Senada dengan itu, Camat Deket Arif Bakhtiar menyampaikan, seleksi pengisian perangkat desa Rejosari dinilai telah sesuai dengan prosedur aturan perundang-undangan, mulai proses pendaftaran hingga ujian sejauh ini berjalan dengan baik. Pihaknya juga berharap nantinya hingga proses pelantikan perangkat desa terpilih berjalan lancar dan sukses.

“Alhamdulillah tahapan untuk pengisian perangkat desa Rejosari mulai dari tahapan pendaftaran hingga ujian berjalan lancar. Kami berharap tetap aman tanpa ada kendala apapun hingga calon Sekdes dan Kasi Pelayanan Desa Rejosari resmi dilantik menjadi definitif,” ujar camat.

Kegiatan ujian perangkat ini berlangsung kondusif, tertib dan aman, di tutup dengan saling salaman, isak tangis haru serta tebaran ucapan selamat dari anggota keluarga peserta yang hadir berhasil ujian ini.(F2)

Advertisement