DPN PPDI Kabupaten Lamongan Gelar Lomba Futsal 2023 Khusus Perangkat Desa
Kabar1lamongan.com – DPN PPDI Kabupaten Lamongan Gelar Lomba Futsal untuk mempererat tali silaturahmi antar perangkat desa digelar turnamen Futsal Tahun 2023 Pada Minggu, (15/01/2023).
Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI), di awal tahun ini menggelar turnamen Futsal yang diikuti oleh seluruh DPN PPDI Se-Kabupaten Lamongan yang digelar di Lapangan Futsal LSC Lamongan.
Hadir langsung dalam penyerahan Hadiah, Bupati Lamongan ( Dr. H. Yuhronur Efendi, MBA) yang didampingi oleh Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Lamongan (M. Zamroni, S.Sos., M.Si) dan Kabid Pemerintahan Desa (Ismaun, SH., MM) secara langsung hadir untuk memberikan langsung penghargaan kepada seluruh juara.
“Pertandingan atau Turnamen Futsal antar DPN PPDI Se-Kabupaten Lamongan ini bertujuan untuk membangun rasa persatuan dan mempererat tali Silahturahmi antar anggota Perangkat Desa atau DPN PPDI di seluruh Kabupaten Lamongan”, Tutur zamroni Kadis PMD.
Disela-sela kesibukannya menyapa seluruh anggota DPN PPDI yang hadir pada saat final, menyampaikan bahwa kegiatan ini murni persatuan dari DPN PPDI Se-Kabupaten Lamongan dan bertujuan untuk mempererat persatuan dan Silahturahmi antar Perangkat Desa.
Dan dalam turnamen futsal ini direbut Juara 1 oleh DPN PPDI Kecamatan Paciran, Juara 2 DPN PPDI Kecamatan Laren, Juara 3 DPN PPDI Kecamatan Sambeng dan Juara 4 DPN PPDI Kecamatan Sugio.(*Xp/Pc/red)










