Kabar1Lamongan.com – Danramil 0812/10 Babat ( Kapten M. Khoiri) bersama seluruh anggota pasukan Koramil 0812/10 Babat menggelar sholat ghoib untuk korban KRI Nanggala 402.
Peristiwa tenggelamnya KRI Nanggala 402 dengan korban meninggal dunia sebanyak 53 jiwa yang semua adalah pasukan TNI AL, memang menarik perhatian publik, terlebih korps TNI.
Seluruh pasukan TNI berduka, hal itu juga dirasakan oleh anggota pasukan Koramil 0812/10 Babat, M. Khoiri Danramil 0812/10 Babat menuturkan, “Mendengar kejadian tenggelamnya KRI Nanggala 402, baik melalui whatsapp, siaran televisi ataupun media sosial lainnya, saya merasa sedih, bagaimana tidak, jika kita sendiri yang mengalami kejadian itu saat bertugas, pasti kita juga ikut merasakan apa yang dirasakan rekan-rekan kita itu, makanya kita sempatkan untuk melaksanakan ibadah sholat ghoib untuk menghormati 53 rekan-rekan kita korban KRI Nanggala 402 semoga disana diberi jalan kemudahan, amin” ungkap Danramil kepada jurnalis di lokasi.
“Dan saya juga berdoa semoga rekan-rekan yang gugur dalam musibah KRI Nanggala 402, dapat diterima di sisi Nya, dan untuk keluarga yang ditinggalkan semoga selalu diberikan kesabaran” imbuhnya.
Merasa seperjuangan dan dengan menggelar sholat ghoib adalah rasa hormat TNI kepada para korban KRI Nanggala 402.
Semoga TNI selalu dalam lindungan Nya saat menjalankan tugas adalah doa seluruh rakyat Indonesia untuk para TNI. (*Yn)